Berikut adalah teknologi dan fitur pada Honda Scoopy:
- Anti Theft Alarm – alarm untuk menjaga Scoopy dari resiko pencurian
- Answer Back System – hanya dengan menekan tombol pada remote kunci maka motor akan memberi respons suara dan lampu sein akan menyala. Fitur ini mempermudah proses pencairan motor pada parkiran.
- Teknologi eSP – membuat motor semakin canggih, ramah lingkungan dan irit bahan bakar.
- Teknologi Idling Stop System – sistem untuk mematikan mesin secara otomatis pada saat berhenti sejenak dan dapat mengurangi konsumsi pemakaian bahan bakar.
- ACG Starter yang membuat suara lebih halus pada saat mesin dihidupkan.
- Standar samping otomatis (Side Stand Switch) – mesin tidak dapat dinyalakan saat standar samping dalam posisi turun, sehingga menghindari resiko pengendara lupa menaikkan satandar samping.
- Parking Brake Lock – berfungsi sebagai rem tangan, mencegah motor loncat saat menghidupkan mesin, serta praktis dan nyaman saat parkir atau berhenti di tanjakan.
- New Combined Digital Panel Meter Eco Indicator – Desain baru dengan gaya grafis yang lebih modern dan informatif
- Combi Brake System – Berkendara lebih nyaman, memudahkan pengereman roda depan dan belakang secara bersamaan
- New LED Projector Headlight – Motor matic pertama di Indonesia dengan LED Projector headlight. Cahaya lebih terang dengan daya lebih kecil serta lampu depan yang lebih fokus.
- New Power Charger in Console Box – Kemanapun kamu pergi tidak perlu takut gadget kehabisan energi. Penggunaan daya maksimal 5V 2.1A
- 15,4 L U-BOX – Bagasi dengan kapasitas 15,4 liter yang bisa menampung lebih banyak barang bawaanmu.
- New 12 Inch Wheels Wide Tubeless Tire – Dilengkapi ban tubeless yang menambah keamanan & kenyamanan dalam berkendara.
Reviews
There are no reviews yet.